Friday, February 25, 2005

Farrell Faezia Firmansyah

Keponakanku...

Sejak kelahiran keponakanku tgl 8 Januari 2004 alhamdulillah rumah jadi gak seperti kuburan.Dulu kakak pernah mengeluh tentang itu,soalnya dirumah kita kalo udah jam 9-10 malam,lampu2 udah mulai redup dan sepi seperti kuburan.Sekarang justru kebalikannya.Jam2 segitu adalah jam kita main dengan sikecil.

Ternyata kelahiran sikecil membawa perubahan di keluarga kita menjadi lebih hangat lagi :).Setiap ada yang menggendong sikecil, selalu aja ada yang mencegat.Entah itu hanya sekedar ingin melihat atau bahkan sampai menciumnya, that's me hehe.Dan ternyata menggendong kamu kelamaan bisa membuat tangan ini pegel dan bergetar disaat menulis ini.Tapi gak apa2, asalkan kamu bisa tidur dengan nyenyak.

Dulu sebelum Farrell ada, kakak pernah punya mainan terompet kecil yang kalau ditiup, suaranya menyerupai suara tangisan bayi.Sampai mama sempat dibuat terkejut dgn suara terompet itu karena disangkanya ada bayi tak dikenal dirumah kita hehe.Tapi sekarang suara tangisan imitasi itu telah tergantikan oleh suara tangisan asli, bahkan wujudnya bisa dirasakan.Alhamdulillahi rabbil alamin...

Selamat datang di dunia keponakanku, semoga kehadiranmu selalu dalam lindunganNya dan bisa membuatku semakin mengerti akan kuasaNya, dan mudah2an om mu ini akan selalu ada untuk kamu dan mengajari kamu tentang kehidupan...




Quote Of The Day :
------------------

"When you were born, you were crying and everyone around you was smiling. Love your life so that when you die, you're smiling, and everyone around you is crying."

3 comments:

  1. indra...
    quotenya bagus2 terus deh
    menyentuh hati

    thanks ya for sharing

    ReplyDelete
  2. iya thanks juga ya udah berkunjung kesini.Mudah2an bisa bermanfaat :)

    ReplyDelete
  3. indraaaaaaaaaaaa..... lucuuuuuuuuu.... minta di culik... haha loh salah yah...

    ReplyDelete